Wednesday, October 10, 2012

My First Impressions


Stylish,
Strict,
and Open minded..


Ini adalah kesan pertama saya, ketika melihat dan kemudian diajar oleh Dosen Teori Organisasi Umum, Ibu Ira Phajar Lestari

Stylish, ini adalah kesan yang pertama sekali muncul, ya karena memang sebelum berkata-kata penampilan lah yang pertama kali terlihat. Kenapa stylish? Karena jujur saja sedikit dosen-dosen Gunadarma yang berpakaian mengikuti tren, yang matching, dan menarik dilihat mata saya :) baru dosen semester ini yang lumayan banyak yang stylish, termasuk Ibu Ira salah satunya. Dosen stylish ini penting loh, supaya kita yang diajar bisa terhibur matanya, dan juga tidak sibuk mengomentari penampilan yang lagi ngajar ;)

Strict, dibandingkan dosen softskill yang lain, memang Ibu yang satu ini beda sekali sama yang lain. Di tingkat kemarin, softskill itu mata kuliah yang paling santai, postingan blog sekedar ada, lalu dapat nilai bagus, bisa dibilang mata kuliah hiburan. Hiburan dibandingkan dengan mata kuliah lain yang banyak sekali tugasnya. Tapi, tidak dengan softskill semester ini, segala bentuk kegiatan plagiat harus dihilangkan, desain blog jangan yang biasa, dan postingan original minimal 30! >.< belum termasuk tugas makalah, juga resume yang harus dibuat setiap kali presentasi.

Kalau dilihat dari sisi negatifnya, memang kelihatan memberatkan sekali tugas-tugasnya karena mindset kita selama 2 semester memang sudah terbiasa santai dengan mata kuliah ini. Tapi di sisi lain, menurut saya Ibu Ira adalah seorang dosen yang Open minded. Yang lagi-lagi maaf, langka jumlahnya di Gunadarma. Selama saya kuliah 2 semester hanya 2 orang bapak dosen yang sifatnya seperti ini, dua-duanya lulusan universitas negeri sebelah (wajar lah ya..), dan mereka adalah dosen favorit saya. Dosen-dosen yang terbuka pikirannya akan perkembangan jaman, terbuka dengan isu-isu yang seharusnya dihilangkan dari mindset para mahasiswa, yang tidak subjektif menilai sesuatu, menerima kritik dengan baik, dan mengajarkan suatu hal yang berguna dan bernilai bagi mahasiswanya.

Tidak mungkin Ibu Ira hanya asal memberikan tugas kepada kita, pasti ada tujuannya, dan menurut saya ini untuk tujuan yang baik. Mahasiswa dilatih untuk dapat mengungkapkan pengalamannya melalui tulisan di blog, belajar peka terhadap lingkungan sekitar agar dapat suatu hal yang menarik untuk diceritakan. Kita diajar untuk menghargai hasil karya orang lain dengan cara menghilangkan plagiatisme. Kita dituntut unutk menjadi kreatif unutk membagikan sesuatu yang berguna bagi orang lain. Terlepas dari tuntutan mata kuliah, menurut saya ini adalah tugas untuk diri saya sendiri, untuk keluar dari zona nyaman, untuk berperang melawan kemalasan, dan survive untuk hal-hal yang baru..

Thanks, and Welcome to the class Bu! :)


No comments:

Post a Comment